close
housing-fp-206
housing-fp-206

Sebagai komunitas, tentunya kita akan selalu berbagi tips and trik yang bisa menjadikan kita Do It Yourself (DIY) untuk troubleshoot maupun melakukan sesuatu yang efektif dan efisien untuk singa – singa kita (peugeot 206 -red).

Saling berbagi tips and trik yang memang sering dilakukan oleh para member di komunitas J206Lovers ini selain menambah pengetahuan para member, juga membuat rasa penasaran bagi kita yang hoby dan atau sering utak atik singa kita agar selalu prima dan istimewa.

Seperti halnya sebuah trik yang sudah dipraktikkan oleh Om Huda ini, Trik Menambal Housing Fuelpump Peugeot 206 dengan plastic steel dan alat obeng minus yang telah dibengkokkan, silakan disimak berikut ini:

  1. Lepas Socket listrik dan selang – selang bensin. (Apabila ada bekas tambalan lama, silakan bisa dibersihkan sampai benar – benar bersih).

  2. Amati titik bocor sebelum dilakukan proses menambal, PENTING, agar tepat sasaran.

  3. Pada bagian titik bocor ditambal pertama (paling awal) dan pastikan plastic steel menutup penuh dan padat. ( Plastic Steel, Biasanya ada 2 tipe hitam dan putih. Dicampur dengan komposisi 50:50) | Yang digunakan Om Huda adalah Plastic Steel Merk Dextone

  4. Cara mengoleskan pastic steel HARUS diulang – ulang dari sedikit. Seperti halnya tukang batu saat me-ngaci plesteran. (menggunakan Obeng Minus yang dibengkokkan, HINDARI penggunaan tangan secara langsung)

  5. PERHATIKAN: Arah pengolesan dilakukan secara berputar – putar supaya bisa padat, menutup pori – pori permukaan yang di lem.

  6. Tambalan jangan terlalu tebal. Secukupnya saja

  7. Setelah proses pengeleman selesai diamkan selama MINIMAL 16 jam.

  8. JANGAN pasang soket dan selang selama waktu itu. (point 7)

Sebagai tambahan informasi, untuk mengamati titik bocor yang pada umumnya ada tanda – tanda keretakan dan atau bagian ini telah pernah ditambah sebelumnya. Mudah kan? Selamat Mencoba!..


Mau berbagi tips trik merawat Peugeot 206? Kirim ke info@jogja206lovers.com

Tags : fuelpumphousing fp 206housing fuelpump 206peugeot 206

Leave a Response